GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

JUMAT AGUNG

Senin, 18 Januari 2016
Jumat Agung
Jumat Agung

TRIHARI PASKAH adalah Jumat Agung, (termasuk malam sebelumnya, yaitu Kamis Malam yang disebut juga Kamis Putih), Sabtu Teduh dan Minggu Paskah. Perjalanan melalui maut memasuki hidup, sejalan dengan perjalanan umat Israel melalu Laut Merah (Teberau) dan Sungai Yordan menuju ke Hidup di Tanah Perjanjian.

JUMAT AGUNG. Peringatan kematian Yesus di salib di Golgota. Bahwa Yesus rela mengorbankan tubuh dan darah-Nya untuk menebus dan menyelamatkan manusia dan seisi dunia. Yesus mati sebagai seorang martir yang dibunuh dan sekaligus sebagai Saksi yang setia (Why. 1:5; 3:14)

Simbol dari Hari Jumat Agung adalah Salib (warna putih) dan mahkota duri (warna kuning) di atas warna dasar hitam.

Arti :
Salib merupakan lambang yang sudah sangat dikenal untuk menunjuk pada penderitaan dan kematian Yesus. Salib, bahkan telah menjadi tanda yang sering dipakai untuk menunjuk pada Kekristenan. Salib dan mahkota duri yang merupakan lambang dari penderitaan dan kematian Yesus, hendak mengungkapkan kejamnya perlakuan yang telah Ia terima sampai pada kematian-Nya di kayu Salib, yang terjadi karena dosa manusia. Tetapi tidak hanya sampai di situ, simbol itu juga sekaligus menunjuk pada kemuliaan yang akan Ia terima setelah penderitaan-Nya.

Simbol ini bergantian dengan Simbol Paskah pada malam menjelang Sabtu Teduh.
Index Artikel