GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Jumat, 9 Maret 2018 - Renungan Pagi
TUHAN YANG MEMULIHKAN

Sebab, sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan memulihkan keadaan umat-Ku... (ay.3).

Yeremia 30 : 1-11
MINGGU IV PRAPASKAH
JUMAT, 9 MARET 2018
RENUNGAN PAGI
KJ.413 : 1-Berdoa


TUHAN adalah Pelaku yang memulihkan umat-Nya dengan membawanya kembali ke "negeri yang teiah diberikan-Nya kepada nenek moyang mereka untuk dimiliki" (ay.3b)". Umat berada di pembuangan, Pelaku pembuangan itu juga TUHAN. Dialah yang manghukum mereka. Peristiwa itu (lih.ay.12-15) bisa saja ditempatkan lebih dalam daripada nas bacaan hari ini, supaya tahapan sebab akibat dan perubahan keadaan terlihat.

Bisa dikatakan bahwa TUHAN tidak tahan melihat umat-Nya mengalami pukulan keras, walaupun Dia sendiri yang melayangkan pukulan (ay.11b), tetapi tidak akan menghabisi mereka. Itu menunjukkan kepada umat-Nya yang ketakutan dan putus asa. TUHAN sendiri yang mematahkan kuk dari tengkuk, memutuskan tali pengikat dan melepaskan mereka dari kerja paksa pada orang asing (ay.8). Pelaku sejarah itu ialah TUHAN.

Keadaan seberat apa pun yang dialami umat dapat berubah karena TUHAN yang menghendakinya. Bahkan Ia memakai raja, yang membuat mereka masuk pembuangan dan memperbudak mereka, sebagai "alat" yang memulihkan keadaan umat-Nya (lih.Neh.2:10; Ezr.1:1-11). Apa yang difirmankan TUHAN menjadi kenyataan. Di abad ke 20 penguasa Jerman, yang bernama Adolf Hitler ingin membasmi orang Yahudi (istilahnya : genocide) diperkirakan ada enam juta orang dimasukkannya ke dalam kamargas (bd. Est 3:4-6, 13, ketika orang Yahudi menjadi sasaran pembunuhan). Tetapi setelah Perang Dunia II orang Yahudi itu kembali ke tanah leluhur mereka, bahkan dapat mendirikan negaranya sendiri. Apa yang terasa berat mungkin terjadi bagi orang-orang yang tersingkir itu, justru benar-benar terjadi. Ada kalimat pendek dalam nas (ay.11a) : "Sebab Aku menyertai engkau, demikianlah firman TUHAN, untuk menyelamatkan engkau". ltulah kenyataan sejarah di kancah dunia!

Ia mendorong umat-Nya untuk siap sedia bersaksi tentang perbuatan-perbuatan-Nya yang besar (1 Ptr.2:9) sebagai "terang hidup" (Yoh.8:12).

KJ 413 : 2
Doa : (Ditengah berbagai tekanan dan derita, ajarkanlah kami, umat-Mu, untuk senantiasa mengandalkan-Mu, yang tetap menyertai kami). 🙏

Kembali