Jumat, 1 Juni 2018 - Renungan Pagi
MENTAATI PEMERINTAH
"Ingatkanlah mereka supaya mereka tunduk pada pemerintah dan orang-orang yang berkuasa, taat dan siap untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik" (ay.1)
MINGGU TRINITAS
JUMAT, 1 JUNI 2018
Pembukaan Bulan Pelkes
Hari Lahir Pancasila
Renungan Pagi
KJ.419 : 1 - Berdoa
Seorang ibu datang kepada pendetanya dengan menangis tersedu-sedu. Ia kecewa dan bingung dengan perbuatan anaknya yang menyerahkan ijazah ke lembaga agamanya. Ia memohon agar ijazah yang diserahkan itu segera dikembalikan. Rupa-rupanya anak ibu itu tidak menyadari tujuan dari diambilnya ijazah adalah agar ia tidak melamar pekerjaan di pemerintahan, karena dianggap berasal dari kuasa gelap. Oleh sebagian orang percaya, pemerintahan itu dianggap kotor dan harus dijauhi. Hal ini sama dengan pandangan Bidat (ajaran sesat) yang dihadapi Titus di Kreta. Mereka menganggap semua yang bersifat materi itu rendah dan membelenggu, karena itu sikap yang disampaikan Paulus ini akan membantu menjawab pergumulan bersama.
Dunia ini memang seringkali melawan Allah, tetapi Ia mengasihinya. Status penguasa pemerintahah sendiri adalah hamba untuk mendatangkan kesejahteraan, dan sikap yang kembangkan adalah aktif dan kritis. Tunduk kepada penguasa pemerintahan adalah salah satu buah dari orang Kristen yang menerima karunia Allah. Dengan cara itu, pemerintah akan mampu membangun secara bertanggung jawab: " setiap pemerintah wajib mempertanggung jawabkan kuasa tersebut kepada Allah" (Lih. Pemahaman Iman GPIB tentang Negara dan Bangsa alinea 1).
Kita menghormati pemerintahan Indonesia, sehingga mereka dengan tenang dan semangat untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur, tetapi juga kreatif membangun. Ada begitu banyak tantangan yang pemerintah hadapi karena itu menghormati dan membantu menciptakan suasana kondusif dalam pembangunan haruslah dilakukan semua anak bangsa.
KJ.419 : 3
Doa : (Ya Tuhan, ajarkanlah kami menghormati dengan kritis dan penuh kasih penguasa kami, sehingga mereka semakin kreatif pula membangun negeri dan menjamin kehidupan bersama di Indonesia tercinta). 🙏