GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Sabtu, 1 September 2018 - Renungan Malam
JANGAN SALAH LANGKAH

Beberapa orang telah menolak hati nuraninya yang murni itu, dan karena itu kandaslah iman mereka (ay. 19).

1 Timotius 1 : 18-20
MINGGU XIII SES. PENTAKOSTA
SABTU,  1 SEPTEMBER 2018
RENUNGAN MALAM
GB.28 - Berdoa


Timotius diminta untuk tetap tinggai di Efesus, mengawasi pengajar sesat yang ajarannya menyalahgunakan hukum dan bertentangan dengan pengajaran iman Kristen. Bukan perkara yang mudah menerima tanggungjawab ini, Karena Timotius harus berlaku seperti seorang tentara, berjuang dan memperjuangkan nilai-nilai hidup berdasarkan kehendak Allah (ay. 18). Perjuangan Timotius tidak menggunakan senjata dan perlengkapan perang sebagaimana Iayaknya seorang prajurit yang berternpur, akan tetapi ia menggunakan iman dan hati nurani yang murni. Iman dalam hal ini adalah keyakinan kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat dan hati nurani adalah menggunakan suara hati untuk mengarahkan, menegur daIam membimbing orang dari jalan yang salah ke jalan yang benar sesuai kehendak Yesus Kristus, sehingga meraka yang dilayaninya dapat membedakan yang baik dan yang berkenan kepada Allah dan rnana yang tidak dihendaki-Nya.

Saat ini, pangajar sesat dan ajaran yang menyesatkan juga bertumbuh pesat disekeliling kita bentuknya pun bermacam-macam dalam kernasan yang cantik dan ada banyak orang yang terseret hidup di dalam kesesatan termasuk anak-anak Tuhan, maka yang yang dikatakan Paulus dalam tugas yang dipercayakan kepada Timotius juga berlaku bagi kita. Tanggung jawab untuk jadi pengawas yang berjuang bak seorang prajurit di medan perang yang berhadapan dengan pengajar-penga}ar sesat, mengawasi dan menasihati sesama tetapi juga menjaga diri sendiri agar jangan jatuh ke dalam pencobaan sekalipun usia masih belia. Oleh karena itu waspadalah. . waspadalah,  "Jangalah kamu sesat (bdk 1 Kor 15 : 33)

GB.33 : 1,6
Doa : (Ya Yesus, Tuhan dan Juruselamat kami jauhkanlah kami dari rupa-rupa pencobaan dan tuntun kami di jalan yang benar) 🙏

Kembali