GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Rabu, 24 Oktober 2018 - Renungan Pagi
FIRMAN-NYA UNTUK KITA DAN SANGAT DEKAT DENGAN KITA

"Tetapi firman ini sangat dekat kepadamu, yakni di dalam mulutmua dan di dalam hatimu, untuk dilakukan"(ay.14)

Ulangan 30 : 1-14
MINGGU XXII SESUDAH PENTAKOSTA
RABU,  24 OKTOBER  2018
RENUNGAN PAGI
KJ.54 : 1,2 "Tak Kita Menyerahkan"– Berdoa

 
Siapakah di antara kita yang sudah selesai membaca Alkitab dari kitab Kejadian sampai dengan kitab Wahyu? Ada yang sudah beberapa kali selesai membaca Alkitab? Apakah yang kita dapatkan sesudah membaca Alkitab (bahkan sudah selesai membaca dari Kitab Kejadian sampai Kitab Wahyu)? Berapa banyak ayat Alkitab yang kita hafal?

Dekat dengan firman TUHAN bukan hanya sebatas membacanya sampai selesai, bukan pula soal banyaknya ayat yang dapat dihafal; melainkan yang lebih utama adalah menghayatinya dan menerapkan serta melakukannya dalam kebutuhan hidup.

Apakah yang kurang dari metode pendidikan agama orang Israel? Bukankah sangat lengkap? Tetapi mengapa mereka masih terus melakukan hal yang menyakiti hati TUHAN? Bahkan bukan hanya soal membaca firman, mereka juga banyak mengalamai peristiwa-peristiwa penyataan TUHAN yang luar biasa! Musa dan banyak pemimpin serat utusan TUHAN terus menerus mengingatkan orang Israel untuk membangun hidup yang berkenan di hadapan TUHAN. Dan untuk itu TUHAN memberikan firman-Nya agar mereka mengerti dan dibentuk sesuai dengan yang TUHAN kehendaki. Mereka sangat mengerti, namun mereka sering tidak membuka hati bahkan sering abai untuk menghayati dan mentaati.

Apakah yang telah kita lakukan dengan firman TUHAN? Apakah kita sudah menjadikannya sungguh-sungguh sebagai suluh dan pelita bagi jalan dan kaki kita? Apakah kita sudah sungguh-sungguh menghayati kebenaran firman TUHAN yang menuntun kita untuk hidup dan menerima kehidupan yang berkenan di hadapan TUHAN? Mari buka hati untuk firman-Nya dan buka kehidupan kita untuk mengisinya dengan firman TUHAN.

KJ.54 : 3,4 "Tak Kita Menyerahkan"
Doa : (Ya TUHAN, beri kami hati yang mau mendengar, memelihara dan melakukan firman-Mu) 🙏

Kembali