GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Rabu, 23 Januari 2019 - Renungan Malam
SAMBUTLAH TUHAN DI HATIMU

“Angkatlah kepalamu, hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu yang berabad-abad, supaya masuk Raja Kemuliaan” (ay.7).

Mazmur 24 : 7–10
MINGGU II SESUDAH EPIFANIA
RABU, 23 JANUARI 2019
RENUNGAN MALAM
KJ 332 : 1"Kekuatan Serta Penghiburan" –Berdoa


Pembukaan Asian Games tanggal 18 Agustus 2018 merupakan acara yang spektakuler. Acara tersebut menjadi acara yang penuh kegembiraan dan kemeriahan. Kemeriahan ini menjadi tanda bahwa tuan dan nyonya rumah menyambut dengan penuh sukacita kehadiran para tamu yang datang. Sekaligus juga menjadi tanda kesiapan tuan dan nyonya rumah untuk menyelenggarakan acara yang dimaksud. Tentunya dengan acara pembukaan yang baik, tuan dan nyonya rumah bersama peserta mendoakan agar seluruh rangkaian acara dapat berlangsung dengan baik pula.

Ayat 7-10 merupakan perenungan raja Daud atas pengalaman membawa Tabut Perjanjian kembali ke Yerusalem. Dalam perenungannya Daud memberikan semangat dan motivasi kepada umat agar bersungguh-sungguh dan penuh kerelaan hati menyambut upacara perayaan kehadiran Tabut Perjanjian di tengah-tengah Israel. Tabut Perjanjian menjadi tanda kehadiran Allah, Sang Raja Kemuliaan dalam kehidupan umat. Jika Allah berada di tengah-tengah meraka, maka hidup umat akan diberkati, dilindungi dan dipelihara oleh Allah sendiri.

Tuhan berkenan hadir dalam kehidupan kita, bahkan Ia berkenan mamberikan keselamatan kepada kita melalui Yesus Kristus. Mari buka hati sambut kehadiran-Nya dengan sukacita dan memberikan hati kita agar senantiasa dituntun oleh kuasa-Nya yang memberikan kekuatan dan penghiburan dalam menghadapi berbagai tantangan dan pergumulan hidup yang dalam; silih berganti dalam kehidupan kita. Tuhan hadir membuat hidup kita berlimpah dengan kasih dan karunia-Nya.

KJ 332 : 2 "Kekuatan Serta Penghiburan"
Doa : (Tuhan, berilah kami hati yang penuh sukacita dan rela untuk didiami Tuhan dari hari ke hari, sampai selamanya) 🙏

Kembali