GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Selasa, 31 Desember 2019 - Renungan Malam
BERSYUKUR BERSAMA TUHAN

Aku bersukaria didalam TUHAN, jiwaku bersorak-sorai didalam Allahku .. (ay.10a)

Yesaya 61 : 10-11
MALAM AKHIR TAHUN
SELASA, 31 DESEMBER 2019
RENUNGAN MALAM
KJ 332 : 1-Berdoa


Adakah hikmah dibalik penderitaan yang dialami manusia? Jika kita hanya terpaku pada penderitaan, maka kita bisa terjebak pada   keputusasaan. Nabi Yesaya menyadari hal ini, saat bergumul bersama umat Tuhan di tanah pembuangan, Babel. Ia mengajak umat TUHAN untuk tetap bersukacita karena TUHAN akan memberi pakaian keselamatan dan melindungi mereka dengan jubah kebenaran. Artinya di dalam penderitaan yang dialami. TUHAN tetap peduli dan mengasihi umat-Nya. TUHAN akan tetap memberikan berkat-Nya. Hal inilah yang seharusnya menguatkan iman pengharapan umat TUHAN dala melihat masadepan. Kesalahan mereka di masa lalu, harus menjadi pelajaran penting agar tidak terulang di masa depan. Mereka terus bersyukur karena TUHAN tidak mengingat kesalahan mereka di masa lalu. TUHAN bersedia memberikan kesempatan untuk hidup baru bersama TUHAN. Penderitaan yang dialami saat itu merupakan bagian dari proses pembentukan yang dilakukan TUHAN atas kehidupan mereka. TUHAN tetap ada bersama mereka. Kesediaan untuk hidup setia dalam tuntunan TUHAN merupakan bentuk ungkapan syukur mereka kepada TUHAN.

Tak terasa kita akan meninggalkan tahun 2019 dan memasuki tahun 2020. Bagaimanakah kita menjalani kehidupan disepanjang tahun 2019 ini?. Aman-aman saja? Atau tahun ini merupakan tahun yang penuh dengan masalah? Kita jalani bersama dengan Tuhan Yesus atau malah jauh dalam hubungan dengan Dia?. Malam ini menjelang perhantian tahun kita diajak untuk merenngkan kembali arti kasih Tuhan bagi diri kita dan keluarga bersama firmanNya. Tuhan Yesus mengasihi hidup kita dan selalu menyediakan diriNya untuk menuntun kita senantiasa. Mengapa Dia mau melakukannya? Karena Tuhan mau kita mendapatkan yang terbaik dalam hidup ini. Mari kita bersyukur dalam sukacita atau Kasih Tuhan ini dan siap memasuki tahun yang baru.

KJ 332 : 2
Doa : (Ya Tuhan, ajarkan kami untuk senantiasa mengucap syukur atas segala kasihMu yang indah bagi hidup kami) 🙏

Kembali