GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Rabu, 22 April 2020 - Renungan Pagi
SUKACITA HIDUP DI DALAM TUHAN

Dengan kasih setia-Mu Engkau menuntun umat yang talah Kautebus; dengan kekuatan-Mu Engkau membimbingnya ke tempat kediaman-Mu yang kudus. (ay. 13).

Keluaran 15:1-18
MINGGU II SESUDQH PASKQH
RABU, 22 APRIL 2020
RENUNGAN PAGI
KJ. 292:1 -Berdoa


Saya percaya bahwa kita diberi kesempatan bangun pagi dalam keadaan sehat dan baik, tentu karena pertolongan dan kemurahan Tuhan. ltu berarli kebaikkan yang selalu dinyatakan setiap pagi, menandakan bahwa Ia begitu mencintai dan mengasihi kita, bahkan bersama keluarga. Demikian juga dlrasakan oleh setiap orang yang kita dapat saksikan setiap pagi, di mana mereka juga diberi kesempatan oleh Tuhan untuk hidup dan berkarya, walau diantara mereka ada yang belum percaya kepada Allah di dalam Tuhan Yesus.

Umat Israel menikmatl kebaikkan Tuhan dalam kehidupan mereka. Dengan kasih-Nya, Ia membebaskan umat dari penindasan dan perbudakan di Mesir, serta membawa mereka keluar dari sana untuk menikmati kehidupan baru menurut rencana-Nya. Demikian juga berbagai kebutuhan disediakan-Nya, agar mereka tidak mengalami kesulitan, kelaparan dan kehausan. Kalau ada bangsa-bangsa yang mencoba mengganggu, menghambat atau menghalangi perjalanan mereka menuju ke tanah perjanjian, akan ditumpas-Nya. ltu yang dialami bangsa Mesir yang mencoba mengejar dan ingin menghancurkan kehidupan umat-Nya, mereka berakhir musnah di iaut Teberau. Kebesaran Allah yang mem bebaskan itulah, yang membuat mereka menaikkan pujian syukur kepada-Nya. Dalam pujian syukur mereka katakan: "Dengan kasih-Mu Engkau menuntun umat yang telah kautebus; dengan kekuatan-Mu Engkau membimbingnya ke tempat kediaman-Mu yang kudus".

Saudaraku, kasih dan kebaikan membuat Tuhan Yesus mau datang ke dalam dunia dan berjumpa dengan kita manusia yang berdosa, untuk merasakan kasih-Nya, serta keselamatan yang diberikan melalui pengorbanan-Nya di atas salib. Selayaknya kiia pun menaikkan pujian syukur kepada-Nya, atas sukacita keselamatan dan damai sejahtera yang kita dapat rasakan dalam hidup ini bersama keluarga.

KJ. 292 : 2,3
Doa: (Tuhan Yesus kaml mengucap syukur untuk segala kasih sayang dan pemeliharaan yang telah anugerahkan kepada kami-hersama keluarga. Amin). 🙏

Kembali