GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Minggu, 6 September 2020 - Renungan Pagi
KASIH KARUNIA ALLAH BAGI SEMUA ORANG

“Malah kasih karunia Tuhan kita itu telah dikaruniakan dengan limpahnya …” (ay.14)

1 Timotius 1 : 12-17
HARI MINGGU XIV SES. PENTAKOSTA
MINGGU, 6 SEPTEMBER 2020
HUT KE 61 PELKAT PA GPIB
Renungan Pagi
GB. 345 : 1 - Berdoa


Pada jaman Timotius, standar manusia yang sejati dan matang adalah lelaki dewasa (sudah menikah, melewati masa pubertas dan siap dari segi kematangan seksual). ltu berarti, anak dan kaum muda dianggap rapuh dan rentan serta belum bisa berpikir rasional. Timotius memang bukan anak-anak, tapi masih muda. Perikop ini menggambarkan penguatan Paulus terhadap Timotius yang masih dianggap. Dalam ay. 12-15, Paulus membagikan pengalamannya yang juga penuh keterbatasan dalam pelayanan. Kasih karunia Tuhan tidak hanya dilimpahkan pada pelayan senior/orang dewasa, tapi juga kepada mereka yang saat itu masuk dalam kategori kelompok yang masih muda dan dianggap "junior" untuk melayani Tuhan (ay.16).
 
Dalam semangat HUT ke-61 Pelkat PA GPIB, kita diajak untuk berefleksi. Sejauh mana kita menerima anak-anak (kelompok yang kadang dianggap belum tahu apa-apa, muda dan tak punya pengalaman) dalam gereja? Sudahkah kita menopang mereka seperti sikap Paulus pada Timotius? Apakah GPIB sudah menjadi gereja yang ramah anak? Maksudnya memiliki kebijakan perlindungan anak di lingkup jemaat dan sinode? Apakah GPIB sudah menyiapkan anggaran yang memadai untuk bidang anak (minimal 20%)? Sudahkah program Pelkat PA berasal dari ide anak-anak sendiri atau didominasi oleh orang dewasa? Apakah anak sudah dilibatkan dalam pelayanan yang lebih luas (tidak hanya untuk momen HUT
PA, HUT GPIB, Natal dan Paskah saja)? Siapa tahu, kita bisa belajar banyak dari seorang anak dalam pelayanan. Misalnya: memiliki semangat dan antusias dalam pelayanan, mau menerima nasihat, dll.
 
Selamat HUT ke-61 Pelkat PA GPIB, teruslah bercahaya dan berkarya, rahmat Tuhan melimpah senantiasa!
 

GB. 345 : 2, 3
Doa : (Tuhan Yesus mohon berikanlah kami hikmat-Mu agar dapat merangkul, menguatkan, melindungi dan membimbing anak-anak untuk bersama-sama melayani Engkau)
🙏

Kembali