Sabtu, 6 Maret 2021 - Renungan Pagi
PELAYANAN YANG MENGANDALKAN DOA
Siang malam kami berdoa sungguh-sungguh … (ay.10a)
MINGGU V PRAPASKAH
SABTU, 6 MARET 2021
Renungan Pagi
GB.300 : 1 - Berdoa
Sebuah persekutuan jemaat yang utuh ditandai dengan doa. Rasul Paulus tidak bisa bertemu lagi dengan jemaat Tesalonika, lalu mengutus Timotius berkunjung. la bersyukur ternyata jemaat Tesalonika tetap setia beriman pada Yesus Kristus.
Sebuah kisah dari seorang pelayan Tuhan yakni Aimme Semple Mc Pherson yang melayani dengan tekun, setia dan bertanggung jawab dalam pelayanan. la tampil modis di tahun 1940-an. Suatu saat ia geram dengan komentar orang, lalu ia berkata: saya akan tetap berpakaian indah, tetap pakai lipstick dan pita pengikat rambut saya. Dengan tampil modis, ia tetap melakukan pelayanan dan banyak orang mengenal Kristus dan kasih-Nya.
Suatu saat, ia sedang berkhotbah di Ohio, wartawan ingin sekali membuktikan bahwa Aimme adalah seorang pelayan palsu. Wartawan itu bertanya pada petugas kebaktian itu. Di manakah pembangkit listrik gedung ini? Petugas menjawab: Oh, di ruang bawah tanah. Wartawan itu segera mengambil kameranya dan berlari ke ruang bawah tanah. Sampai di bawah, ia menendang pintu kecil dengan kasar. Di situ ia melihat bahwa alat pembangkit listrik adalah sekitar 50 orang nenek-nenek sedang berlutut dan berdoa. Kuasa doalah yang membuat pelayanan Aimme berhasil.
Di tengah persoalan berat maupun hal-hal yang menyenangkan, doa adalah segala-galanya. la menjadi kekuatan yang tidak terlihat. Kita ingat bagaimana Tuhan Yesus berdoa menghadapi segala tantangan pelayanan (Lih. Markus 1 : 35, Markus 6 : 46, Lukas 6: 12, Lukas 9 : 29). Doa tidak selalu untuk keperluan pribadi kita, tetapi juga orang lain dengan segala pergumulannya. Paulus membawa jemaat Tesalonika kehadapan takhta kemurahan Allah siang dan malam. Kita pun bisa lakukan itu dengan membawa saudara kita yang sakit dan yang dilanda masalah kehidupan dalam doa persekutuan jemaat Tuhan.
GB. 300 : 2
Doa : (Ya Tuhan hanya kepada-Mu, kami berdoa dan memohon berkatilah pelayanan yang dikerjakan) 🙏