Jumat, 19 Januari 2024 - Renungan Pagi
MENGHITUNG BERKAT TUHAN
esus mengutus kedua belas rasul
10:5 Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: “Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria,
10:6 melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel.
10:7 Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat.
10:8 Sembuhkanlah orang sakit; bangkitkanlah orang mati; tahirkanlah orang kusta; usirlah setan-setan. Kamu telah memperolehnya dengan cuma-cuma, karena itu berikanlah pula dengan cuma-cuma.
10:9 Janganlah kamu membawa emas atau perak atau tembaga dalam ikat pinggangmu.
10:10 Janganlah kamu membawa bekal dalam perjalanan, janganlah kamu membawa baju dua helai, kasut atau tongkat, sebab seorang pekerja patut mendapat upahnya.
“Kamu telah memperolehnya dengan cuma-cuma, berikanlah pula dengan cuma-cuma.” (ay.8b)
Kita mendapati pernyataan Yesus yang penuh makna di dalam pembacaan Alkitab saat ini. “Kamu telah memperolehnya dengan cuma-cuma, berikanlah pula dengan cuma-cuma”, demikianlah salah satu pernyataan Yesus. Pernyataan yang sangat dalam dan benar adanya. Seluruh kelengkapan yang dibutuhkan oleh para murid dipenuhi oleh Yesus. Hal itu adalah sesuatu yang tidak dapat diberikan oleh siapa pun kecuali Yesus. Otoritas langsung dari Yesus. Penugasan dan peneguhan langsung dari Yesus yang empunya pelayanan. Sangat menguatkan tentang apa yang Yesus buat untuk para murid. Tentunya ini akan menjadi pendorong bagi para murid dan penyemangat bagi kita umat-Nya. Selalu ada jaminan di dalam Dia.
Demikianlah yang Yesus buat untuk kita. Kita mendapatkan keselamatan secara cuma-cuma. Oleh sebab itu, kita meneruskan kebaikan-Nya secara terus menerus dengan penyertaan-Nya. Memang tidak semuanya seperti para murid – kita dapat melakukan sesuatu untuk membuat orang lain dapat menikmati hidupnya. Kita dapat menyalurkan energi yang positif terhadap orang lain. Memenuhi kebutuhan batin seseorang, mengisinya dengan kegembiraan. Berdoa bersama-sama. Mendengarkan suara hatinya, memulihkan batin yang remuk redam serta perbuatan lainnya yang menguatkan batin orang lain. Kita harus memberi manfaat dalam hidup ini. Untuk diri kita sendiri maupun untuk orang lain. Akhirnya, kita semua mengetahui bahwa melakukan hal-hal yang baik dan benar dalam hidup ini sangatlah menyenangkan. Yesus telah memberikan warna di kehidupan ini. Kita pun dapat mewarnai kehidupan ini dengan tutur kata yang lembut, mengubah tindakan yang negatif menjadi positif. Tuhan Yesus akan memampukan kita semua. Mari tambahkan sukacita di sepanjang hari ini. Pastinya dunia menjadi lebih baik karena ada saudara.
Doa (Ya Tuhan, bantu kami memancarkan keindahan-Mu) 🙏