GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

GPIB BAHTERA HAYAT SURABAYA

Jl. Laksda M. Natsir, Tanjung Perak, Surabaya. 60165.
Dan orang akan datang dari Timur dan Barat dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah. (Lukas 13:29)

Kamis, 9 Mei 2024 - Renungan Pagi
PEMBERITAAN TELAH DIALIHKAN

… kamu akan menjadi saksi-saksi-Ku di Yerusalem, di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi. (ay. 8b; TB2)

Kisah Para Rasul 1:6-9
Ada pertanyaan sekaligus harapan kuat yang diajukan murid-murid Tuhan Yesus: “Tuhan, maukah Engkau pada masa ini memulihkan kerajaan bagi Israel?”
Murid-murid sudah menyaksikan kuasa Tuhan Yesus yang sangat luar biasa, yaitu bangkit dari kematian. Ada jarak dalam hitungan hari di antara kematian dan kebangkitan Tuhan Yesus yang tidak bisa diterima akal manusia. Dengan kuasa yang luar biasa tersebut, dalam pikiran mereka, adalah hal yang mudah sekali bagi Tuhan Yesus untuk mengusir penjajah Romawi dan memulihkan Kerajaan
Israel.

Kata-kata Tuhan Yesus justru tidak menjawab pertanyaan mereka. Tuhan Yesus hanya mengembalikan pemulihan Kerajaan Israel itu kepada ketetapan Allah yang disebut oleh-Nya sebagai Bapa; Bapa bagi semua murid-Nya juga. Selain itu, Tuhan Yesus malah merespons pertanyaan para murid dengan pemberitahuan: murid- murid akan menjadi saksi-saksi-Nya sampai ke ujung bumi. Namun, peran sebagai saksi terjadi setelah mereka mengalami perjumpaan dengan Roh Kudus.
Selanjutnya, bukannya murid-murid mendapat jawaban atas pertanyaan mereka, para murid malah mengalami peristiwa besar yang lain, Tuhan Yesus terangkat dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka. Bagaimana kelanjutan pemulihan Israel? Lalu, apa yang mau disampaikan sampai ke ujung bum?? Tuhan Yesus sudah tidak ada lagi bersama mereka!

Bagi Tuhan Yesus, yang harus dipahami oleh murid-murid-Nya, adalah upaya meneruskan pemberitaan-Nya tentang Kerajaan Allah (Luk.4:43). Peristiwa kenaikan-Nya menjadi peralihan; tugas pemberitaan yang dilakukan oleh Tuhan Yesus dialihkan kepada para pengikut-Nya, termasuk juga kepada kita semua, yang diberitakan bukan saja kehadiran Kerajaan Allah, tetapi juga secara khusus kematian dan kebangkitan-Nya yang menjadi tanda kasih Allah untuk menyelamatkan manusia dari dosa.

Doa: (Tuhan, peringatan kenaikan Yesus Kristus mengingatkan kami kembali menjadi saksi-saksi-Mu. Kami memohon Tuhan menyertai kami) 🙏

Kembali